Posts

Showing posts from May, 2020

Apa Itu Sakit Gigi? Yuk Mengenalnya

Image
Sakit gigi disebabkan oleh masalah pada saraf di akar gigi atau, kondisi iritasi di sekitar gigi. Infeksi gigi, pembusukan, cedera, atau kehilangan gigi adalah penyebab paling umum dari nyeri gigi. Nyeri terkadang berasal dari daerah lain yang menyebar ke rahang, sehingga muncul rasa sakit pada gigi. Bakteri yang tumbuh di dalam mulut juga dapat menyebabkan penyakit gusi dan gigi berlubang. Sakit gigi dapat dicegah dengan menggunakan dental floss saat membersihkan gigi, menyikat gigi dengan pasta gigi dengan fluoride, dan membersihkan gigi ke dokter gigi dua kali setahun. Tanda dan Gejala Sakit Gigi Sakit gigi biasanya diikuti oleh nyeri rahang. Rasa sakit dapat bertahan selama lebih dari 15 detik setelah stimulus (rangsangan panas atau dingin) dihilangkan.  Ketika area peradangan meningkat, rasa sakit akan menjadi lebih parah, dan menyebar ke pipi, telinga, atau rahang. Gejala lain yang merupakan gejala sakit gigi adalah:  • Nyeri saat mengunya...

Cara Mengenal Karakteristik Sakit Gigi

Image
Sakit gigi merupakan salah satu kondisi yang sering diderita oleh kebanyakan orang. Sakit gigi dapat menyebabkan seseorang sulit berkonsentrasi, makan, dan minum. Anda perlu memeriksakan diri ke dokter jika mengalami sakit gigi, supaya penyebabnya dapat ditangani dengan baik. Penyebab Sakit Gigi Untuk dapat meredakan sakit gigi, penyebabnya harus dipahami terlebih dahulu. Penyebab-penyebab sakit gigi, antara lain:  • Gigi berlubang • Sisa makanan yang menyelip di sela gigi, terutama jika gigi Anda renggang • Radang akar gigi atau gusi • Trauma akibat cedera atau menggigit terlalu keras • Gigi retak atau patah • Tumbuh gigi • Sinusitis • Abses gigi • Tambalan gigi yang rusak/terlepas Beda Penyebab, Beda Karakteristik Sakit Giginya Berikut adalah beberapa karakteristik sakit gigi dan penyebab yang mendasarinya. Penting untuk mengidentifikasi penyebab sakit gigi terlebih dahulu agar dapat mempermudah Anda mencari cara meredakan sakit gigi tersebut...